PENGARUH LATIHAN MENENDANG BOLA DENGAN ARAH SASARAN TERUS MENERUS DAN ARAH BERGANTIAN TERHADAP AKURASI TENDANGAN PINALTI PADA SISWA EKSTRAKURIKULER SMA
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui, 1) Pengaruh latihan menendang bola dengan arah sasaran terus menerus terhadap akurasi tendangan pinalti pada siswa ekstrakurikuler sepakbola SMA Negeri 1 Sindue Tombusabora. 2) Pengaruh latihan menendang bola dengan arah sasaran bergantian terhadap akurasi tendangan pinalti pada siswa ekstrakurikuler sepakbola SMA Negeri 1 Sindue Tombusabora. 3) Perbedaan pengaruh latihan menendang bola dengan arah sasaran terus menerus dan arah sasaran bergantian terhadap akurasi tendangan pinalti pada siswa ekstrakurikuler sepakbola SMA Negeri 1 Sindue Tombusabora. Jenis penilitian yang digunakan dalam penilitian ini adalah kuantitatif dengan metode eksperimen. Hasil penelitian yang dilakukan menunjukan peningkatan antara pre-test (tes awal) dan post-test (tes akhir) adalah 31 dengan peningkatan sebesar 31%. Untuk latihan arah bergantian menunjukan hasil peningkatan antara pre-test (tes awal) dan post-test (tes akhir) adalah 28 dengan peningkatan sebesar 28%. Dari hasil peneltian dapat dsimpulkan bahwa 1) ada pengaruh latihan arah sasaran terus menerus terhadap akurasi tendangan pinalti, 2) ada pengaruh latihan arah sasaran bergantian terhadap akurasi tendangan pinalti, 3) terdapat adanya perbedaan pengaruh latihan menendang bola dengan arah sasaran terus menrus dan arah bergantian terhadap akurasi tendangan pinalti pada siswa
Full Text:
PDFReferences
Arikunto, S. (2006). Prosedur penilitian suatu pendekatan peraktik. Jakarta: PT Rineka Cipta.
Halim ichsan, Nur. (2004)Tes dan pengukuran kesegaran jasmani. Makassar, Universitas Negeri Makassar.
Sajoto, M. (1995). Peningkatandan Pembinaan Kekuatan Kondisi Fisik Dalam Olahraga. Semarang: Dahara Prize.
Sugiyono.(2007). “Statistika Untuk Penelitian”. Bandung: Alfabeta
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2018 Tadulako University. Powered by Public Knowledge Project OJS
Published By: Tadulako University
Editorial Address : Jl. Soekarno Hatta Km.9. Fakutas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Prodi Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi Tadulako University, Palu, Indonesia
Tel / fax : (0451)429743 / (0451) 429743
Email : Jurnal.olahraga.untad@gmail.com
Tadulako Journal Sport Sciences And Physical Education Index to





Tadulako Journal Sport Sciences and Physical Education is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.